Oleh: ecos kcsc | 10 Januari 2011

Eksistensi KCSC di Tahun Kedua

Bravo KCSC!

Begitulah seruan yang terdengar di minggu pagi hari pada 09 Januari 2011 lalu. Bertempat di halaman parkir Ciptaland Shopingcentre Pangkalan Bun, sekitar seratus lima puluhan biker berkumpul bersama sepedanya masing-masing. Selain masyarakat umum penggemar bersepeda, hadir juga peserta klub sepeda dari Kumai yang diundang ikut serta dalam acara tersebut.

Acara funbike memang digelar dalam rangka memperingati ulang tahun kedua Kobar Cycling Sport Club (KCSC) yang mengambil motto “bersepeda jalin kekeluargaan sehat jasmani dan rohani” ini. Sekitar pukul 06.30 WIB, bendera start pun dikibarkan oleh Bapak Nur Wahyudi dari Polres Kobar, dan segenap peserta pun bergerak menyusuri Jalan Iskandar – Jalan Diponegoro – Jalan Sukma Arianingrat – Jalan Hasanudin – sebelum akhirnya kembali menyusuri Jalan Diponegoro sampai finish di halaman parkir Ciptaland.

Setelah beristirahat sambil menikmati hidangan pisang-jagung-singkong rebus yang disediakan panitia, acara dilanjutkan dengan sambutan dari pak jupri mewakili ketua panitia dan pembagian doorprice. Ada dua sepeda gunung dan sebuah kulkas, selain sebuah tv dan beberapa perlengkapan bersepeda yang dibagikan. Satu per satu hadiah pun berpindah tangah diselingi hiburan musik dangdut yang semarak.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Siapa yang berbahagia dalam acara ini?
Selain peserta yang mendapat sepeda dan kulkas, tentu saja segenap anggota KCSC karena acara yang berlangsung sukses tersebut semakin mengukuhkan kehadiran mereka sebagai klub bersepeda di Kotawaringin Barat!

Selamat ultah ke 2 KCSC. Bravo!


Tanggapan

  1. mantap bro

  2. […] https://biketohealth.wordpress.com/2011/01/10/eksistensi-kcsc-di-tahun-kedua/ […]


Tinggalkan komentar

Kategori